Warga Batin Suir Antusias Dalami Makna Hijrah

Warga Batin Suir Antusias Dalami Makna Hijrah
Ustadz H. Jasmail, S.Ag saat menyampaikan tausyiahnya
MERANTI - Warga Desa Batin Suir, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, antusias mengikuti siraman rohani dari Ustadz H. Jasmail, S.Ag, sempena peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1440 Hijriyah, Selasa 11 September 2018.
 
Kegiatan yang digelar untuk mendalami makna Hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekkah menuju Madinah, sebagai penanda dimulainya kalender Tahun umat Islam itu, dilaksanakan di Masjid Nurul Iman, Desa Batin Suir, oleh para Pengurus Remaja Masjid setempat.
 
Acara diawali dengan lantunan Ayat Suci Alquran oleh salah satu Qori terbaik Desa Batin Suir serta sari tilawah oleh seorang remaja putri. Kemudian sambutan Ketua Pengurus Masjid, Amran, dan penampilan murid Taman Pengajian Alquran binaan tokoh pemuda, Zuhri, S.Pd.
 
Kepala Desa Batin Suir, Tarmizi, A.Ma, dalam sambutannya mengaku sangat bersyukur dengan aktifnya kembali peran Remaja Masjid Nurul Iman dalam kegiatan Peringatan Hari Basar Islam.
 
"Kita mau kedepannya bisa berperan lebih dari pada ini. Berharap generasi muda hanya dengar yang baik saja dan berbakti kepada kedua orang tua. Karena kita harus hijrah sesuai hakikat hijrah itu sendiri. Hijrahkan perilaku, sifat atau tabiat," ujarnya.
 
Pada kesempatan itu, Tarmizi juga menyampaikan bahwa pada tanggal 20 November 2018 nanti dirinya sudah menyelesaikan masa jabatan sebagai Kepala Desa. Tarmizi berharap masyarakat tetap menjaga kekompakan demi kemajuan pembangunan Desa kedepan.
 
 
Sementara itu, Ustadz H. Jasmail, S.Ag dalam tausyiahnya mengatakan, bahwa mendengarkan ceramah agama bertujuan untuk meningkatkan amal ibadah dan memperdalam ilmu pengetahuan agama.
 
Disampaikannya, sempena peringatan Tahun Baru Islam, umat Islam perlu memahami makna Hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekkah menuju Madinah, sebagai penanda dimulainya kalender Tahun umat Islam.
 
"Hijrah itu dapat dimaknai dengan pindah dari apa yang dilarang menuju apa yang diperintahkan oleh Allah SWT," ungkap Ustadz Jasmail.
 
Banyak nasehat yang disampaikan Ustadz Jasmail, yang juga menjabat Kasi Binmas Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Meranti ini. Dirinya berpesan agar umat Islam tidak berputus asa menyampaikan pesan pesan kebaikan kepada sesama.
 
"Seperti memusuhi orang benar, betul dan berjasa itu adalah perbuatan zolim, maka Allah tidak akan memberikan perlindungan kepada orang zolim. Mudahkan saja segala urusan dan jangan mempersulitnya, gembirakan hati orang jangan dibuat susah," pesan Ustadz Jasmail.
 
Turut hadir pada acara itu, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Asmawi, Ketua BPD Batin Suir, Ahmad Tarmizi, para Kepala Dusun, Ketua RW dan RT, tokoh masyarakat dan pemuda, alim ulama serta ibu ibu Majelis Taklim. (red)

Berita Lainnya

Index