Kenapa Kita Harus Jauhi Narkoba?

Kenapa Kita Harus Jauhi Narkoba?
Cannabis. Foto Thought Catalog via Unsplash
Sobat seperti kita ketahui ada banyak publik figur yang terjerat kasus penyalahgunaan narkoba. Hal tersebut memang menjadi salah satu hal yang tidak dapat kita duga-duga bahwa seseorang yang selama ini kita perhatikan ternyata menggunakan narkoba.
 
Ada banyak alasan yang menjadi latar belakang seseorang menggunakan narkoba, namun apapun alasannya penyalahgunaan narkoba tetap membawa dampak buruk bagi manusia. Lalu kenapa sih sobat kita perlu menjauhi narkoba?
 
Dilansir Kumparan, Narconon International sebuah organisasi scientology yang berfokus pada rehabilitasi dan ketergantungan zat menjelaskan ada beberapa akibat yang dapat ditimbulkan dari penggunaan zat berbahaya secara berlebih dan ilegal.
 
Kecanduan
 
Efek samping | Photo by Jose A Thompson via Unsplash
 
Obat-obatan yang memiliki efek tidak baik bagi tubuh manusia umumnya akan diberikan sesuai dosis yang tepat dimana tubuh manusia masih dapat menerima efek samping yang ditimbulkan. Namun berbahayanya narkoba dapat menimbulkan kecanduan pada penggunanya.
 
Mendapatkan manfaat yang dibutuhkan dari penggunaan obat hanya terjadi jika penggunaannya sesuai dengan anjuran dokter, namun jika berlebih tentu akan tidak baik bagi tubuh dan menjadi kecanduan karena merasa selalu membutuhkan obat tersebut.
 
Menurunnya Kesehatan
 
Alat rumah sakit | Photo by Marcelo Leal via Unsplash
 
Penggunaan sesuatu yang berlebih memang akan menimbulkan efek tidak baik bagi manusia. Salah satunya adalah narkoba, bahkan pada penggunaan medis saja obat-obatan yang memiliki dampak buruk bagi tubuh manusia sangat dibatasi.
 
Umumnya jika seseorang sudah menjadi pecandu narkoba maka kekebalan tubuhnya terhadap obat-obatan tersebut akan berubah. Resiko kekebalan imun menjadi lemah, umumnya pengguna narkoba lebih rentan terkena penyakit jantung, stroke, gagal ginjal, sakit paru-paru, gangguan fokus, halusinasi, perubahan perilaku, hingga resiko kematian overdosis.
 
Terjerat Kasus Hukum
 
Terjerat kasus narkoba | Photo by Niu Niu via Unpslash
 
Sobat salah satu alasan lain mengapa kita harus menjauhi narkoba adalah karena kepemilikan narkoba merupakan salah satu tindakan pidana yang dapat membuat kita terjerat kasus narkoba.
 
Di Indonesia sendiri peraturan penggunaan hingga kepemilikan tertuang dalam UU Narkotika sobat. Menjauh dari narkoba sekaligus menjaga diri kita dari jeratan kasus narkoba.
 
Sobat apapun alasannya kita tetap harus menjauhi narkoba, karena selain tidak baik bagi diri kita sendiri narkoba juga memberikan dampak buruk bagi lingkungan dan sekeliling kita. Tentu sobat tidak mau cita-cita dan masa depan sobat berpotensi hancur hanya karena sebuah kepuasan sementara bukan?.
 
Kita harus sadar bahwa seringkali kita lupa diri dan memutuskan untuk menggunakan narkoba atau zat-zat terlarang lain, namun kita harus ingat juga bahwa dampak yang ditimbulkan jauh lebih berbahaya dan buruk dari yang didapatkan. (red)

Berita Lainnya

Index