Ketua Umum AMT Sumbangkan Satu Ekor Sapi Kurban

Ketua Umum AMT Sumbangkan Satu Ekor Sapi Kurban
Penyembelihan hewan kurban oleh pengurus AMT
MERANTI - Pengurus Aliansi Melayu Tionghoa (AMT) Kabupaten Kepulauan Meranti berbagi kebahagiaan bersama masyarakat dalam perayaan Idul Adha 1442 Hijriah dengan menyembelih satu ekor sapi kurban sumbangan Ketua Umum AMT Hermanto Hengky.
 
Ketua Umum AMT Hermanto Hengky mengatakan, sumbangan hewan kurban untuk masyarakat di tengah Pandemi COVID ini merupakan kolaborasi dari organisasi AMT dan AKA Meranti Hotel yang beralamat di Jalan Terubuk Selatpanjang.
 
Penyerahan daging sapi kurban dilaksanakan dengan mengantar langsung dari rumah rumah warga yang betul betul layak menerima sehingga tidak terjadi kerumunan warga di lokasi penyembelihan hewan kurban.
 
Hermanto berharap bantuan kurban ini dapat membantu masyarakat terdampak pandemi, meningkatkan pemenuhan gizi melalui daging kurban, membantu meningkatkan imunitas serta mempererat hubungan dengan masyarakat Selatpanjang.
 
Di lokasi penyembelihan sapi kurban terlihat hadir langsung Ketua Umum AMT Hermanto, Wakil Ketua Sugianto, Sekretaris Joni Katan, Humas Sabara Damanik dan puluhan anggota AMT lainnya. Mereka bergotong royong melaksanakan pemotongan daging untuk dibagikan kepada masyarakat.
 
Harapan senada juga disampaikan Joni Katan selaku Sekretaris AMT, melalui acara AMT berbagi ini, semakin mempererat silaturrahmi yang sudah terjalin selama ini, khususnya dengan warga di Kota Selatpanjang.
 
"Mudah mudahan pada tahun yang akan datang kita tetap dapat melakukan hal seperti hari ini, saya mengajak semua saudara saudari kerabat semua untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," kata Joni Katan. (rls)

Berita Lainnya

Index