HUT Bhayangkara Ke-71, Polres Kepulauan Meranti Gelar Berbagai Kegiatan

HUT Bhayangkara Ke-71, Polres Kepulauan Meranti Gelar Berbagai Kegiatan
Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Barliansyah SIK bertindak selaku Inspektur Upacara HUT Bhayangkara Ke-71 di halaman Mapolres, Senin 10 Juli 2017

SELATPANJANG - Hari Ulang Tahun Bhayangkara Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) Ke-71 di jajaran Polres Kepulauan Meranti berlangsung khidmat dan meriah. Selain Upacara, berbagai kegiatan sosial juga digelar.

Pada hari Senin 10 Juli 2017 sekira 08.00 wib, digelar Upacara Peringatan HUT Bhayangkara Ke-71 di halaman Mapolres Kepulauan Meranti. Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres AKBP Barliansyah SIK dan sebagai Komandan Upacara Ipda R.A Sitinjak.



Upacara itu turut dihadiri Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim, Wakil Ketua DPRD Muzamil, Ketua MUI Mustafa SAg MM, Danramil Selatpanjang Mayor Bismi Tambunan, serta seluruh stakeholder lainnya di Kabupaten Kepulauan Meranti.

Sebagaimana amanat Kapolri, Inspektur Upacara mengungkapkan rasa syukur karena Polri masih survive sebagai organisasi, bahkan sudah berkembang menjadi institusi penting serta menjadi salah satu pilar perekat keutuhan NKRI.



Dikatakannya, jajaran Polri terus berupaya melakukan pembenahan internal dan meningkatkan kinerja melalui peningkatan profesionalisme, memperbaiki kultur yang lebih positif termasuk manajemen media.

"Ucapan terimakasih kami kepada segenap masyarakat yang telah mendukung dan mengambil bagian dalam upaya untuk mewujudkan Polri yang lebih baik. Polri adalah milik kita semua, baik pemerintah maupun masyarakat," ungkap Kapolres.



Setelah Upacara HUT Bhayangkara Ke-71, sekira pukul 09.10 WIB digelar acara Syukuran di halaman Mapolres Kepulauan Meranti, kegiatan langsung dipimpin Kapolres AKBP Barliansyah SIK didampingi Wakapolres Kompol Dr Wawan SH MH.

Pada kesempatan itu, Kapolres mengungkapkan di bidang anggaran sampai saat ini anggaran Polri terus meningkat dan di bidang kesejahteraan remunerasi anggota Polri sejak tahun 2016 sudah meningkat mencapai 53,4 persen.



Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Said Hasyim dalam sambutannya mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-71, semoga Polri semakin di cintai masyarakat.

"Mari kita tingkatkan komunikasi antara kita, karena dengan komunikasi semua masalah akan terselesaikan dengan baik. Mari kita menjaga nama baik Polri agar selalu menjadi kebanggaan dan dicintai masyarakat," ungkap Wakil Bupati.



Ketua Majelis Kerapatan Adat Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kepulauan Meranti, H Ridwan Hasan mewakili masyarakat mengharapkan, dengan usia ke-71 tahun jajaran Polri semakin jaya dengan terus melakukan pembenahan dalam melayani masyarakat.

"Sebanyak apapun amal yang telah diperbuat, apabila di kotori sedikit saja dengan yang hal tidak baik maka akan sia-sia. Apabila hendak memberi warisan berilah ilmu yang di Ridhoi oleh ALLAH SWT, karena sebaik baik wasiat ialah ilmu yang bermanfaat," ujarnya.



Acara Syukuran itu dipadu dengan pemotongan Nasi Tumpeng oleh Kapolres AKBP Barliansyah SIK beserta Ketua Bhayangkari Ibu Dewi Barliansyah, Pemberian Penghargaan dari Kapolres atas kerjasama Pelaksanaan Sunatan Massal kepada Bank BRI, IDI dan PMI.

Kegiatan sunatan massal itu digelar sekira pukul 11.00 WIB di Ruang Data Mapolres Kepulauan Meranti, dengan melibatkan 12 orang tenaga medis. Kapolres juga pemberian bingkisan kepada 50 orang peserta sunat massal.



Kemudian pada Selasa 11 Juli 2017 sekira pukul 08.30 Wib berlangsung Upacara Ziarah Makam bertempat di Taman Makam Pahlawan Sri Bijuangsa Jalan Pahlawan Desa Alahair. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Barliansyah SIK.

Pada kesempatan itu, seluruh peserta Upacara mengheningkan cipta, serta dilakukan peletakan karangan bunga oleh inspektur upacara, penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan, Pembacaan doa, serta tabur bunga di makam para Pahlawan. (adv/red/san)

Berita Lainnya

Index