Pasien Positif COVID Meningkat, AMT Bantu APD ke Pemkab

Pasien Positif COVID Meningkat, AMT Bantu APD ke Pemkab
Foto bersama saat penyerahan bantuan secara simbolis. (man)
MERANTI - Jumlah pasien positif COVID-19 di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, tercatat terus mengalami peningkatan hingga ratusan orang. Kondisi itu mengundang keprihatinan berbagai pihak bahu membahu mengantisipasi meluasnya penyebaran wabah.
 
Keprihatinan itu seperti yang dirasakan oleh Ketua dan jajaran pengurus Aliansi Melayu Tionghoa (AMT) Kabupaten Kepulauan Meranti. Untuk membantu upaya penanganan, AMT menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti.
 
 
"Bantuan APD diserahkan kepada Pemkab Kepulauan Meranti untuk perlindungan para petugas, khususnya petugas medis dalam menangani pasien positif COVID-19, terutama yang saat ini banyak di Tanjungsamak, Kecamatan Rangsang," ungkap Ketua AMT, Hermanto Hengky, saat dikonfirmasi wartawan.
 
Dari pantauan jurnalmadani.com, penyerahan bantuan APD itu dilakukan oleh beberapa pengurus AMT kepada Kalaksa BPBD Kabupaten Kepulauan Meranti Idris Sudin yang turut disaksikan oleh Wakil Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar di ruang kerjanya, Selasa 18 Mei 2021.
 
Hadir dari jajaran pengurus AMT saat penyerahan bantuan sebanyak 100 set APD itu, antara lain Wakil Ketua AMT Sugianto, Sekretaris AMT Joni Katan dan beberapa pengurus AMT lainnya.
 
 
"Ini sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian kita sesuai dengan visi misi AMT Bersama Berkerja dan Beramal. Semoga bisa bermanfaat bagi petugas di lapangan, terutama di puskesmas Tanjungsamak Kecamatan Rangsang dalam menjalankan tugasnya," ujar Sugianto.
 
Pada acara serah terima bantuan tersebut, Wakil Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian AMT terhadap penanganan wabah COVID-19.
 
"Terimakasih kepada AMT yang sudah memberikan bantuan 100 set APD dan sudah diterima langsung oleh Kalaksa BPBD dan Dinas Kesehatan. Besok APD ini akan diantar langsung ke Puskesmas Tanjungsamak di Kecamatan Rangsang," ujar Wabup Asmar.
 
 
Wabup pensiunan Perwira Menengah Polri ini mengharapkan, kepedulian AMT dapat menjadi contoh dan diikuti oleh kalangan masyarakat lainnya, karena untuk menangani wabah COVID-19 diperlukan kerjasama pemerintah dengan kepedulian seluruh lapisan masyarakat.
 
"Harapan kita juga semoga AMT terus berbuat untuk kebaikan dan peduli pada sesama, dan mari kita bersama mendoakan semoga wabah COVID ini cepat berlalu," harapnya.
 
Sesuai dengan namanya, Wabup Asmar menyatakan "Aku Siap Mengemban Amanah Rakyat". Wakil Bupati ini juga berharap mendapat dukungan dari masyarakat guna menyukseskan program dalam Visi dan Misi bersama Bupati untuk menjadikan Kabupaten Kepulauan Meranti lebih baik lagi. (san)

Berita Lainnya

Index