10 Hari Isoman, Gubri Syamsuar: Alhamdulilah Sudah Sehat, Terimakasih Doanya

10 Hari Isoman, Gubri Syamsuar: Alhamdulilah Sudah Sehat, Terimakasih Doanya
Gubri Syamsuar saat mendampingi kunjungan kerja Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, Kamis
PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Riau yang sudah mendoakan untuk kesembuhan pasca dinyatakan positif COVID-19.
 
Setelah menjalani isolasi mandiri (Isoman) selama 10 hari, Gubri Syamsuar kini bisa beraktifitas kembali seperti biasa.
 
"Alhamdulilah sudah sehat, terimakasih ya doanya," kata Gubri Syamsuar saat mendampingi kunjungan kerja Menko Perekonomian Airlangga Hartanto meninjau operasi pasar murah di Pelabuhan Pelindo, Pinggir Sungai Siak, Kota Pekanbaru, Kamis (24/2/2022).
 
Sementara Juru bicara Satgas COVID-19 Riau dr Surya Hajar, mengatakan, per hari Kamis (24/2/2022) terhitung sudah menjalani 10 hari isolasi mandiri, pasca dinyatakan positif COVID-19 pada Selasa (15/2/2022) kemarin.
 
Sesuai dengan aturan terbaru, pasien positif COVID-19 yang tidak bergejala dapat dinyatakan sembuh setelah menjalani isolasi mandiri selama 10 hari.
 
Surya mengatakan, selama menjalani isolasi mandiri Gubri Syamsuar tidak mengeluhkan sakit apapun. Termasuk tidak mengalami adanya gejala seperti pasien positif COVID-19 pada umumnya.
 
"Terhitung hari Kamis, Pak Gubernur sudah 10 hari menjalani isolasi mandiri dan dapat dinyatakan sembuh. Tidak perlu dilakukan swab lagi, karena masa inkubasi virus nya juga sudah habis," katanya. (mcr)

Berita Lainnya

Index