Tim Damkar Berhasil Evakuasi Ular Piton dari Kolong Rumah Atang

Tim Damkar Berhasil Evakuasi Ular Piton dari Kolong Rumah Atang
Ular piton dengan panjang sekitar 4 meter saat dievakuasi dari kolong rumah milik Atang
MERANTI - Tim Damkar Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti bersama warga berhasil mengevakuasi dua ekor ular piton (sepasang jantan dan betina) dari kolong rumah warga bernama Atang di Jalan Delima depan Masjid Al Inayah, Selatpanjang, Jumat (6/5/2022).
 
Ular yang memiliki panjang sekitar 4 meter itu diketahui warga sekitar telah lama bersarang di kolong bawah lantai semen rumah Atang. Ular itu sering muncul di lingkungan sekitar saat kelaparan untuk memangsa ternak ayam milik warga dan tikus liar.
 
Untuk mengevakuasi hewan melata itu, petugas Damkar Pemkab Kepulauan Meranti terpaksa membobol lantai rumah milik Atang. Puluhan warga turut menyaksikan langsung proses penangkapan ular yang sudah lama meresahkan warga setempat.
 
"Kami warga disini merasa cemas, takut ular itu keluar dari tempatnya bersarang, kemudian berkeliaran dan masuk ke rumah warga lainnya, apalagi rumah bertetangga disini dekat dekat," ujar salah seorang warga yang menyaksikan proses evakuasi ular itu.
 
Setelah berjibaku untuk mengeluarkan ular itu dari kolong rumah milik Atang, Tim Damkar yang juga dibantu warga berhasil mengamankan dua ekor ular piton untuk dibawa dan dilepas kembali ke habitatnya yang lebih aman dari pemukiman warga. (san)

Berita Lainnya

Index