Polsek Tebingtinggi Sosialisasikan Bahaya Narkoba kepada Siswa SMKN 1 Selatpanjang

Polsek Tebingtinggi Sosialisasikan Bahaya Narkoba kepada Siswa SMKN 1 Selatpanjang
Sosialisasi tentang bahaya narkoba kepada siswa-siswi SMK Negeri 1 Selatpanjang

MERANTI - Polsek Tebingtinggi, Kamis (14/7/2022) pagi, menyosialisasikan tentang bahaya narkoba kepada siswa-siswi SMK Negeri 1 Selatpanjang.

Kegiatan berupa pembekalan materi tentang penyalahgunaan narkoba tersebut diberikan terhadap 130 siswa-siswi baru tahun ajaran 2022-2023, di masa pengenalan lingkungan sekolah.

Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, melalui Kapolsek Tebingtinggi AKP Gunawan SH mengatakan, kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para siswa-siswi agar menghindari pengaruh buruk narkoba.

Disampaikan AKP Gunawan, berbagai materi disampaikan kepada siswa-siswi di SMK saat sosialisasi itu. Mulai dari maksud narkoba serta jenisnya, faktor dan penyebab pengguna narkoba, dampak dan efek penggunaan narkoba bagi kesehatan, tips untuk menghindari narkoba, hingga ancaman hukuman bagi para pengguna.

"Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan ke depan para siswa-siswi tidak terpengaruh dalam penyalahgunaan narkoba. Karena narkoba sangat berdampak buruk bagi kesehatan serta masa depan generasi bangsa ini," ujarnya.

Lebih lanjut, pihaknya juga berharap peran aktif dari siswa-siswi untuk ikut serta dalam menekan angka penyalahgunaan narkoba, khususnya di lingkungan sekolah.

"Mari kita lawan dan perangi bahaya narkoba. Karena ianya dapat merusak diri dan masa depan anak bangsa," pesannya. (rls)

Berita Lainnya

Index