Martareza, Pembalap Asal Bengkalis Juara Umum Turnamen Balap Motor Siak

Martareza, Pembalap Asal Bengkalis Juara Umum Turnamen Balap Motor Siak
Open turnamen Balap Motor Se-Riau di Kabupaten Siak, Diikuti oleh 103 peserta, Sabtu dan Minggu, 14-15 Desember 2019
SIAK SRI INDRAPURA - Martareza pembalap asal Kabupaten Bengkalis berhasil keluar sebagai juara umum, setelah tampil mengalahkan 103 peserta dari berbagai daerah di Riau,Sabtu dan Minggu, 14-15 Desember 2019. Turnamen yang memperebutkan, piala Kapolres Siak dan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Siak ini digelar pada Sirkuit NP Panglima Ghimbam, Komplek Kantor DPRD Siak.
 
Ketua Korwil IMI Kabupaten Siak Wah Ahmad Dhoroji merasa bangga Kabupaten Siak bisa menjadi tuan rumah ajang balap motor se Riau ini. Pihaknya, ke depan berharap bisa kembali ditunjuk untuk menjadi tuan rumah.
 
"Kegiatan ini bertujuan untuk menampung dan menyalurkan kepada anak-anak muda terhadap hobinya dalam dunia balap sepeda motor. Ini adalah media positif untuk mengurangi aksi balap liar sekaligus kenakalan remaja yang berkaitan dengan penggunaan sepeda motor di Jalan Raya," ujarnya.(Hendra)
 

Berita Lainnya

Index