Jayapura Terima Sertifikat SDGs Dari Kementerian Desa

Jayapura Terima Sertifikat SDGs Dari Kementerian Desa
SIAK-Kampung Jayapura menjadi salah satu dari tiga desa di kabupaten Siak  mendapat sertifikat perdana 
Sustainble develoment Goals (SDGs) atau Pembangunan Nasional Berkelanjutan. Juga Kampung Jayapura meningkat statusnya dari kampung maju menjadi kampung mandiri. 
 
SDGS yakni salah satu program dari Kementerian Desa dalam upaya membangun dan memberikan pelayanan untuk masyarakat baik di bidang kesehatan, pendidikan guna memajukan desa dan mengatasi kemiskinan bagi masyarakat. 
 
Penghulu Kampung Jayapura Nurhadi Budiono mengatakan dengan tetap mematuhi protocol kesehatan Covid- 19 bersama dengan Babinsa dan  Babinkamtibnas mengutus 44 orang dari pemerintahan Kampung Jayapura untuk menyelesaiakn program SDGs ini.
 
"Alhamdulillah bisa selesai sebelum batas waktu yang di tetapkan," katanya.
 
Sekertaris relawan Pokja  Rodiana menyebutkan saat  sempat mengalami kesulitan mengupload hasil pendataan pada saat turun ke rumah warga. 
 
"Pada saat itu seluruh Indonesia sedang menggunakan server yang sama. Bahkan Kadang kami coba hingga jam 12.00 Wib malam demi berhasil mengupload hasil pendataan warga," ungkapnya.
 
Hal senada juga disampaikan Kerani Kampung Jayapura. Nanang mengatakan ini merupakan program yang di keluarkan oleh kementerian, kemudian turun ke provinsi ke kabupaten dan turun ke desa sekitar awal Maret, hanya saja pelaksanaan di mulai bulan April  "Pada saat itu turun langsung pendamping SGDs, sekaligus melakukan sosialisasi dan pembekalan kepada pemerintahan Desa yang akan menjalankan program SDGs ini," paparnya.
 
Ditempat terpisah TA PM Siak, Liza menyampaikan rasa syukur menghadiri khusus penetapan SDGs di Kampung Jayapura sebagai kampung pertama untuk di tingkat Kecamatan Bungaraya dan juga sebagai kampung yang meningkat statusnya dari kampung maju menjadi kampung mandiri di 2021.
 
Dirinya berharap dengan penetapan SDGs arah kebijakan pembangunan desa menuju 2022 lebih mengacu kepada pencapaian tujuan pembangunan nasional, maka dari itu kepala desa harus memastikan kondisi objektif yang ada di dalam masyarakat agar menjadi pertimbangkan untuk perencanaan pembangunan desa 2022 mendatang, "Sehingga desa dapat memastikan seluruh masyarakat dapat terlayani baik di bidang pendidikan, kesehatan, dan bidang lainya yang ada di dalam masyarakat, tentunya supaya dapat mengatasi kemiskinan di Kampung Jayapura ini," katanya
 
Camat Bungaraya, Amin Soimin memberikan apresiasi ditetapkan  Kampung Jayapura menjadi kampung perdana se Kecamatan  Bungaraya dan mendapat sertifikat perdana bersama kampung dari Sungai Mandau yaitu Desa Lubuk Jering dan Kuala Klantan.
 
"Mudah-mudahan ini bisa menjadi penyemangat untuk kampung yang lain di Kecamatan Bungaraya untuk segera menyelesaiakn pendataan. 
 
Camat juga meminta  Bapekam bersama Penghulu Kampung untuk melakukan giat muskam pengesahan penetapan SDGs Kampungnya masing - masing.(Hendra)

Berita Lainnya

Index