BPBD Kepulauan Meranti Gelar Apel Kesiapan Personel Antisipasi Karhutla

BPBD Kepulauan Meranti Gelar Apel Kesiapan Personel Antisipasi Karhutla

MERANTI - Pelaksana tugas Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kepulauan Meranti, Tunjiarto M.Pd memimpin apel kesiapan personel dalam mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Kamis pagi (25/5/2023).

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Kepulauan Meranti, Edi SH, dikonfirmasi jurnalmadani.com mengungkapkan, hadir saat apel kesiapsiagaan itu seluruh pejabat ASN, Non ASN dan Tim Satgas BPBD Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Apel ini guna mengecek kesiapan Tim Satgas dan peralatan untuk menghadapi Karhutla di Kabupaten Kepulauan Meranti," kata Edi.

Diungkapkannya, pada apel tersebut Kalaksa BPBD Kepulauan Meranti mengimbau seluruh jajaran BPBD untuk tetap siaga dan menjaga kesehatan dalam mengantisipasi terjadinya Karhutla. (*)

Berita Lainnya

Index